Selasa, 04 Oktober 2011

Rangkaian Pengaman Jemuran Menggunakan Photo Diode

           Disini saya akan kembali memposting sebuah aplikasi sederhana, yaitu penerapan dari photo dioda. Disini photo dioda digunakan sebagai sensor untuk mendeteksi intensitas cahaya, biasanya kalau mau turun hujan kan ada mendung, secara otomatis kalau mendung sinarmatahari akan terhalangi, jadinya agak gelap deeeeeh.......!!
lebih lanjut mari kita lihat bagaimana cara membuatnya!!!!!

Blok Diagram

Gambar skematik rangkaian



 Alat dan Bahan yang digunakan
·         Photo diode sebagai sensor cahaya..........................     1 buah
·         IC OP AMP LM324................................................     1 buah
·         Catu daya 5 Volt.....................................................     1 buah
·         Trimpot 50 Kohm....................................................     1 buah
·         Resistor 330 ohm.....................................................     2 buah
·         Resistor 10 k Ohm...................................................     1 buah
·         LED.........................................................................     2 buah
·         Transistor TIP 41.....................................................         1 buah
·         Motor DC................................................................         1 buah
·         Saklar limit switch...................................................         1 buah
·         IC 7404....................................................................         1 buah
·         Kabel penghubung ..................................................     secukupnya
·         PCB.........................................................................         secukupnya
·         Solder.......................................................................         1 buah
·         timah........................................................................         secukupnya


Prinsip Kerja Rangkaia
          Dalam rangkaian diatas menggunakan sensor cahaya (photo diode) namun didalam program multisim tidak terdapat komponen Photo diode maka diganti dengan saklar seperti diatas. Cara kerja rangkaian diatas yaitu, jika sensor terkena cahaya maka hambatan pada sensor berubah menjadi lebih kecil dan tegangannya naik sehingga arus pada VCC mengalir melalui sensor lalu masuk pada non inverting, kemudian masuk pada rangkaian OP AMP atau pengkondisi sinyal yang menggunakan IC LM 324 dan akan aktif ketika mendapat tegangan input positif, namun fungsi pengkondisi sinyal disini digunakan sebagai komparator atau pembanding tegangan maka disini dipasang trimpot sebagai pengatur tegangan yang masuk ke OP AMP. Setelah itu tegangan keluaran dari OP AMP akan mengalir melalui resistor 330 Ohm dan akan menyalakan LED sebagai indikator, alasan menggunakan resistor 330 Ohm yaitu karena keluaran dari OP AMP sekitar 4,6 Volt namun tegangan yang dibutuhkan LED agar menyala atau aktif yaitu 3 Volt maka dipasanglah resistor 330 Ohm. Lalu tegangan akan mengalir ke driver dan mengaktifkan transistor TIP 41 yang bekerja bila ada bias positif lalu dapat menjalankan motor, Namun diberi inverter sebelum tegangan masuk ke driver transistor TIP 41 yaitu untuk membalikan cara kerja rangkaian sensor, agar driver dapat bekerja ketika sensor tidak mendapatkan cahaya. Sebelum menuju ke motor dipasang limit switch sebagai saklar pembatas pada saat jemuran sampai pada tempat teduh sehingga menyentuh limit switch dan akan menghentikan motor.

              SELAMAT MENCOBA. JANGAN LUPA KOMENTARNYA.......!!!!!!!!

3 komentar:

Annisa mengatakan...

gan tolong postingin cara buat blog kayak ginian dong baru belajar ni

Unknown mengatakan...

Absolutely good....:)

Unknown mengatakan...

dimana letak photodiode nya dari rangkaian diatas?

Posting Komentar

 
Design by Wordpress Theme | Bloggerized by Free Blogger Templates | coupon codes